Pariwisata ID - Ingin liburan yang keren tapi bingung harus kemana? Coba deh eksplorasi beberapa destinasi wisata Indonesia yang nggak kalah menarik dengan luar negeri.
Berikut empat destinasi wisata di Indonesia yang wajib Sobat kunjungi
1. Wisata Gunung Bromo
Gunung Bromo menjadi salah satu tempat di Indonesia yang menjadi favorit untuk wisatawan baik dalam negeri hingga luar negeri. Wisata ini menyuguhkan pemandangan matahari terbit yang menjadi daya tarik utama dari gunung bromo.
Selain pemandangan matahari terbit di Gunung Bromo Anda akan menemukan lautan pasir bromo yang dikenal dengan pasir berbisik. Jadi Luangkan Waktu Anda untuk mengunjungi Wisata Gunung Bromo.
2. Wisata Candi Borobudur
Siapa yang tak kenal dengan candi borobudur salah satu keajaiban dunia ini memiliki bangunan dan pemandangan yang menakjubkan. Cobalah menikmati pemandangan Candi Borobudur saat sunrise dan sunset Anda akan mendapatkan pengalaman yang berkesan dan bisa menjadi koleksi foto Anda.
3. Wisata Dataran Tinggi Dieng
Tak kalah dengan Gunung Bromo di Jawa Tengah juga memiliki wisata dataran tinggi Dieng. Wisata dataran tinggi Dieng memang belum seterkenal wisata-wisata sebelumnya. Namun Dieng memiliki beberapa objek wisata yang menarik dan cocok banget untuk yang menyukai pemandangan alam.
4. Wisata Pulau Komodo
Bagi yang ingin berlibur di Nusa Tenggara Timur baiknya luangkan waktu ke wisata pulau komodo. Bukan hanya komodo saja yang terkenal loh, namun pulau ini memiliki keindahan yang menakjubkan.